Senin, 16 Juli 2018

Cara Rekrut Reseller Yang Terbukti Menghasilkan


Bismillah...
Kenapa rekrut reseller itu penting?
Sederhananya begini, kunci penjualan kenceng karena adanya faktor kali.
Nah, reseller itu faktor kali.
Semakin banyak reseller yang kita punya + kita bina, jumlah closing akan lebih besar.
Nah materi ini Saya ambil dari salah satu topik buku terbaru dari Mas Hermas Puspito

Berikut ini 9 Cara Rekrut Reseller Yang Terbukti Menghasilkan :
1. Posting di FB organik
2. Rekrut dengan FB Ads
3. Event seminar
4. BC WA
5. Membuat Poster Rekrutmen
6. Rekrut Pembeli jadi reseller
7. Menyelipkan Voucher Reseller
8. Membuat Channel Telegram
9. Kulwa WA
Catettt ya.
Nah selanjutnya yuk kita bahas satu persatu

1. Posting di FB organik
Anda bisa mulai mencoba merekrut pasukan reseller dengan membuat postingan di Facebook. Ada beberapa cara, mulai dari softsell hingga hardsell.
Tapi saran saya, bisa dengan softsell, intinya ceritakan apa manfaat dan yg sudah dirasakan oleh resellermu atau pengalaman bagaimana bisa menghasilkan penghasilan rutin dari reseller.
Dan jangan lupa, poin penting dari strategi ini adalah Anda perlu membangun kolam prospek secara konsisten di FB, alias perbesar friend dan member nya
2. Rekrut dengan FB Ads
Bedanya dengan posting di FB Organik, teknik ini menggunakan strategi FB Ads.
Apa itu FB Ads dan cara melakukannya, materinya dibahas lengkap di FB Ads Academy dan Buku jualan Laris di FB.
Teknik FB Ads ini punya kelebihan karena bisa punya jangkauan tanpa batas dan bisa menggrab banyak calon prospek.
Namun hal penting yg perlu diingat adalah, pelajari teknik FB Ads dengan baik, jangan asal buat iklan tanpa paham caranya, karena FB Ads menggunakan budget, sehingga perlu dipertimbangkan dengan baik, ga bisa asal-asalan.
3. Event seminar
Anda bisa memanfaatkan event seminar untuk bisa menggrab pasukan reseller. Bagaimana caranya? Ada beberap cara sbb:
Anda bisa buat event sendiri, kemudian ada sesi rekrutmen disana.
Atau Anda jadi peserta dan ketika ada sesi networking bisa mendapatkan nomor kontaknya
Nah teknik networking ini penting utk nantinya bisa grab calon prospek utk direkrut jadi pasukan reseller
4. Broadcast Whatsapp
BC kontak list WA. Cara ini sederhana, tinggal membuat kontak list di wa kontak kita, terutama utk orang2 yg berpotensi jd reseller kita, kemudian tinggal di BC list WA nya
Catatan penting saat BC info rekrutment, jangan hanya infokan promo rekrut reseller, infokan juga apa manfaat ketika bergabung, sehingga orang lebih tertarik.
5. Membuat Poster Rekrutmen
Poster ini penting sebagai teknik visual dari rekrutmen, poster ini wajib berisi tentang strong why, atau mengapa saya harus join jadi pasukan reseller.
Info tentang produk penting, tapi lebih penting infokan benefit jika bergabung, misal manfaat pembinaan, komisi dll.
Poster rekrutmen ini bisa dipakai untuk proses menjaring pasukan reseller terutama yang lebih suka melihat visual.
6. Rekrut Pembeli jadi Reseller
Cara ini simpel tapi powerful lho. Jadi begini, pada prinsipnya pembeli yg sudah merasakan dan puas akan produk yg Anda tawarkan akan lebih mudah utk join jadi reseller.
Oleh sebab itu teknik ini penting dilakukan untuk rekrut pasukan
Caranya sederhana, yaitu tinggal mendaftarkan list nama pembeli dan di kontak satu per satu ditawarkan menjadi pasukan reseller.
7. Menyelipkan Voucher Reseller
Cara berikut ini secara konsep mirip seperti cara sebelumnya, yang berbeda teknik ini dilakukan dengan pasif.
Meski pasif, cara ini terbilang cukup efektif dan tanpa mengeluarkan banyak tenaga.
Caranya gampang, setiap produk yg Anda jual, Anda bisa selipkan voucher pendaftaran reseller produk. Infokan kelebihan dan mengapa perlu join.
8. Membuat Channel Telegram
Langkah ini terbilang baru dan tidak bisa instan, tapi kalo dibangun dengan konsisten, hasilnya ngeriii lho.
Begini, channel telegram adalah salah satu fitur di telegram yang bisa mengumpulkan kolam prospek dalam satu wadah channel
Nah channel ini akan menjadi kumpulan kolam prospek
Hal penting yg perlu dilakukan adalah konsisten sharing dan arahkan member FB kita ke channel, sehingga kolam prospek telegram bertambah dan potensi merekrut pasukan reseller makin banyak.
Ingat kuncinya konsisten sharing
9. Membuat Kuliah Whatsapp
Cara ini sudah banyak yg tahu dan paham, tetapi anehnya meski banyak yg tahu, tapi kenapa caranya masih kurang menghasilkan.
Begini kuliah whatsapp adalah grup sharing di wa yg dibuat secara khusus dengan tujuan tertentup
Nah supaya bisa menghasilkan rekrutmen pasukan reseller yg perlu Anda lakukan adalah membesarkan kolam prospek di FB terlebih dulu bisa pake Ads atau organik, kemudian tawarkan info pasukan reseller dengan join di kulwa, di awal klo perlu langsung info saja klo info ini ttg reseller, sehingga yg masuk yang memang benar2 berminat. Tp ingat infokan kelebihannya ya
Nah dengan teknik ini, diharapkan yg join menjadi pasukan reseller akan lebih besar dan bisa rutin, sehingga nantinya bisa tembus banyak pasukan.
Dan.. jangan lupa, 9 strategi diatas adalah channel strategi
Anda perlu menyusun materi promosinya
Seperti apa kelebihan jadi resellermu, apa bonusnya, kenapa harus join, dan beberapa hal penting agar bisa meyakinkan calon resellermu dkk
Materi detailnya akan ada di Buku Melipatgandakan Penjualan Dengan Pasukan Reseller ya. ^_^

Semoga bermanfaat yakkk :)
Langkah berikutnya, jangan lupa ACTIONNNN

*) pesan bersponsor, kalo mau pesan buku nya dengan harga termurah bisa chat melalui tombol dibawah ini :
PESAN DISINI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Cara Daftar Mitra Sentra Bisnis Fastpay

Sentra Bisnis FASTPAY memberikan kemudahan dalam pendaftaran menjadi mitra FASTPAY. Anda bisa mendaftar melalui Formulir Pendaftaran, S...